Saat kamu memiliki sebuah usaha, kamu pasti selalu mencari cara untuk mengembangkan usahamu. Di zaman sekarang ini, promosi dan berjualan di internet seakan-akan sudah merupakan suatu kewajiban. Nah, saat kamu berjualan di dunia maya, kamu memerlukan beberapa perangkat untuk meningkatkan traffic atau pengunjung ke lapak dunia maya mu. Internet marketing dan SEO, atau Search Engine Optimization (Optimasi Mesin Pencari), adalah pilihan yang bagus untuk ini. Pernahkah kamu mendengar apa itu affiliate marketing? Atau mungkin ini yang pertama kalinya? Pasti kamu sekarang punya banyak pertanyaan tentang apa itu affiliate marketing dan hubungannya dengan usahamu. Seperti bagaimana cara memulai affiliate marketing? Apakah cukup efektif dan apa kamu perlu untuk melakukannya?Di tutorial affiliate marketing untuk pemula ini semua pertanyaanmu akan dijawab, jadi jangan buang waktu lagi dan daftar sekarang!
Perangkat Baru sebagai Amunisimu
Kamu akan berkenalan dengan dunia pemasaran atau marketing dan memahami prinsip-prinsip dasar di dalamnya. Kita awali dengan pertanyaan utama, apa itu affiliate marketing? Affiliate marketing adalah saat kamu memasang banner di sebuah website lain, Amazon misalnya, dan seorang pengguna mengkliknya untuk membeli sesuatu. Amazon akan membayarmu karena tindakan marketingmu meningkatkan penjualan mereka. Di kursus affiliate marketing dasar ini, kamu akan mempelajari semua detail mengenai cara kerjanya dan mengetahui apa itu affiliate program. Kamu juga akan mempelajari pro dan kontra affiliate marketing dalam beberapa online retailer yang paling signifikan.
Di kursus ini kamu tidak hanya memahami apa itu affiliate marketing, namun kamu juga akan ditunjukkan kepada beberapa forum online dimana orang-orang saling membantu dan mendiskusikan strategi afiliasi atau affiliate yang berbeda-beda, karena pada dasarnya affiliate marketing adalah tentang mempererat jaringan sosial kamu. Kamu akan belajar apa itu CPA atau cost per action, dan jaringan mana yang menawarkan conversion rate yang terbaik. Kamu akan menjadi ahli dalam memilih penawaran valid yang memiliki conversion yang terbaik dan memberikan lebih banyak penghasilan. Tutorial ini juga akan memandumu melalui proses pemilihan bidang yang tepat untuk usahamu dan mengapa pemilihan ini sangat penting.
Jenis-jenis Marketing Dijelaskan
Kamu akan mempelajari perbedaan advertising dan marketing. Di kursus ini kamu akan memahami jawaban dari apa itu affiliate marketing sampai teknik dasar SEO dan cara memilih keyword terbaik untuk meningkatkan traffic mu. Media sosial adalah tempat yang bagus dimana kamu dapat menjual produk atau layananmu dan panduan ini akan menunjukkan kamu cara melakukannya dengan tepat serta bagaimana cara memulai affiliate marketing.
Di kursus ini, memoles website sebagai tips dalam affiliate marketing adalah esensial untuk menarik pengunjung lebih banyak ke situsmu, yang kemudian dapat meningkatkan penjualanmu. Ditambah lagi, kamu akan mengetahui teknik Twitter marketing tingkat lanjut, promosi Facebook menggunakan ads, cara memanfaatkan YouTube dan banyak lagi!
Sederhana seperti Mengeja ABC
Kalau kamu baru saja mempelajari cara memulai affiliate marketing, mungkin konsepnya terlihat rumit. Jangan merasa terintimidasi! Kursus affiliate marketing untuk pemula ini akan membuatnya sangat mudah untuk dimengerti. Kursus ini terbagi dalam video-video pelajaran yang pendek dan asik untuk dtonton. Tanpa ada keraguan, kamu akan sukses di kursus ini dan belajar banyak trik berguna. Selanjutnya, untuk menyelesaikan tutorial ini, kamu hanya memerlukan beberapa jam saja. Kamu akan mempelajari banyak sekali informasi yang berguna hanya dengan usaha dan waktu yang minimal untuk memahaminya.
Tutor kamu adalah Alex Genadinik dan beliau adalah seorang ahli dalam bidang marketing. Beliau telah menulis 3 buku terlaris dalam topik ini. Jadi, jujur saja, susah untuk mendapatkan guru yang lebih baik dari beliau. Kursus affiliate marketing untuk pemula ini dibuat untuk memberdayakan kamu dengan menyediakan perangkat-perangkat yang tepat untuk membantumu mendapat uang lebih banyak. Tutorial Alex telah menolong lebih dari seribu wirausahawan/wati independen dalam memulai bisnis mereka, dan kamu bisa menjadi salah satu dari mereka! Menyelesaikan kursus affiliate marketing untuk pemula ini merupakan langkah awal yang mantap kearah menjadi wirausahawan/wati sukses.
Kalau kamu adalah seorang pemilik usaha dan ingin melakukan sesuatu yang berbeda untuk pemasaran produk atau layanan mu atau ingin memulai karir yang baru, pilih kursus ini dan pelajari cara memulai affiliate marketing. Pelajari apa itu affiliate program, beragam teknik affiliate marketing dan banyak lagi. Daftar sekarang!
Course consist of total 5j 18m of content, in total.