Jadi kamu telah menyelesaikan beberapa tutorial Unity dan telah membuat game. Sekarang, kamu mau memasang sebuah sistem autentikasi untuk game tersebut tapi tidak tahu bagaimana caranya? Nah, kamu dapat belajar Unity untuk bagian tersebut disini!
Melalui kursus ini, kamu akan mengetahui cara membuat lapisan backend untuk menyimpan dan mengambil data untuk video game kamu. Kamu akan belajar SQL dan PHP dasar dan belajar Unity dalam interaksinya dengan sistem lain. Dan yang kamu perlukan hanyalah beberapa jam saja dalam sehari dan gairah untuk belajar! Semua program yang digunakan untuk belajar Unity disini adalah gratis untuk diunduh dan digunakan.
Kursus Ramah Pemula
Semua langkah-langkah di tutorial Unity ini akan dijelaskan dengan pelan dan teratur dalam video-video pelajaran. Jadi kamu tidak perlu mencari materi pelajaran tambahan. Kursus ini menyediakan semuanya yang kamu perlukan untuk belajar SQL, Unity dan PHP dasar untuk tujuan autentikasi.
Tutorial Unity sangat berguna untuk memahami cara pembuatan sistem autentikasi. Ditambah lagi, tutorial ini merupakan sarana mantap untuk belajar SQL dan PHP dasar serta cara bahasa-bahasa ini bekerja sama. Dan kursus ini, secara khusus, membuat pemahaman konsep-konsep tersebut menjadi jauh lebih mudah.
Belajar SQL, PHP dasar atau bahasa pemrograman yang lain secara otodidak mungkin terlihat menyulitkan. Tetapi, dengan sedikit bantuan, ini tidaklah begitu menyusahkan. Dan kamu akan belajar Unity dan bahasa-bahasa pemrograman tersebut sambil mengerjakan sebuah projek nyata. Sehingga perjalanan pembelajaranmu akan jauh lebih berharga.
Sistem Autentikasi untuk Game Online yang Sukses
Sistem autentikasi diperlukan bagi membolehkan pengguna untuk mengakses game kamu dari perangkat manapun. Ini juga merupakan sarana bagi developer dan pengguna untuk mendapat balik data log in sperti alamat email dan password serta aset yang berkaitan dengan game sperti persenjataan, sumber daya, perlengkapan dan lain sebagainya, Game MMORPG terdepan seperti Diablo, Runescape, dan World of Warcraft mempunyai basis sistem autentikasi seperti tersebut.
Untuk membuat sistem autentikasi untuk video game, kamu akan menggunakan layanan MySQL. Banyak perusahaan besar seperti Facebook, Adobe, dan Google mengandalkan MySQL, yang merupakan database sumber tebuka atau open source yang paling populer di dunia. MySQL membantu menjamin performa tinggi pada website dan juga paket software.
Fundamental SQL
SQL atau Structured Query Language digunakan untuk mengakses dan memanipulasi database. Dengan SQL kita bisa mendapat balik, memasukkan, menghapus, dan mengupdate informasi dalam databse serta membuat database dan tabel, prosedur simpanan yang baru di dalamnya. SQL adalah bahasa query. Jadi, cara kerjanya agak berbeda dari bahasa pemrograman. Belajar SQL dan perbedaannya dari bahasa pemrograman akan menolongmu dalam penggunaannya secara semaksimal mungkin. Dan di kursus ini kamu dapat belajar SQL secara mudah dan menyeluruh untuk membantu kamu dalam menguasai dasar-dasar yang krusial.
SQL kurang lebih sama rumitnya namun juga sama mudahnya untuk dipelajari seperti bahasa pemrograman yang lain. Rumitnya adalah saat kamu mencoba untuk mempelajarinya dengan mengerjakan tugas-tugas mekanika sendiri. Akan tetapi, akan bisa menjadi mudah kalau ada seorang ahli yang membimbingmu. Kursus ini merupakan salah satu dari segelintir tutorial Unity yang akan membuat belajar SQL menjadi asik dan berharga!
Utamakan Keselamatan!
Sekarang mungkin kamu bertanya, mengapa dalam proses belajar Unity disini kamu perlu menggunakan PHP daripada menyambung Unity langsung ke database, Pertanyaan ini dan lainnya akan dijawab di tutorial ini. Tapi untuk memberimu sedikit gambaran, saya akan menjawabnya bahwa ini diperlukan untuk membuat informasi menjadi lebih aman. Kalau kamu menggunakan lapisan PHP, database tidak akan terbuka langsung kepada pemain game kamu. Ini mencegah dari banyak kasus penyelewengan dan pencurian akun.
Jangan buang waktu lagi, beri keamanan pada game kamu dan kemudahan akses dengan bantuan salah satu tutorial Unity terbaik ini. Daftar sekarang!
Course consist of total 3j 57m of content, in total.