Jika kamu seorang fans berat Twitter, kamu kemungkinan besar akan menyadari bahwa platform ini sekarang sangat populer di antara bisnis-bisnis yang mencoba cara promosi di Twitter untuk mengiklankan produk mereka ke audiens targetnya. Sebagai platform media sosial, Twitter adalah tempat yang dari dulu sudah sangat mendukung untuk membangun bisnismu - tweet viral di trending topik bisa menjadi cara promosi ampuh dan membuatmu dari bukan apa-apa menjadi orang terkenal dalam waktu beberapa hari saja! Namun, jika kamu ingin sukses di platform ini, kamu harus belajar cara membuat Twitter bisa membantu bisnismu. Dan kursus ini akan memandumu langkah demi langkah dan mengajarkan cara menggunakan Twitter untuk marketing bisnis.
Kenapa Kamu Harus Belajar Cara Membuat Twitter Mu Jadi Alat Marketing?
Jika kamu tidak pernah benar-benar memakai Twitter, maka pertanyaan natural darimu sekarang tentunya, kenapa? dan kami tentunya membahas ini dalam materi kursus, tapi saya merasa bahwa saya setidaknya menjelaskan beberapa alasan di deskripsi ini. Ya, beberapa alasan - ada banyak alasan tidak hanya satu.
Alasan yang paling obvious, adalah aksesibilitas. Twitter punya jutaan pengguna dari seluruh dunia semuanya memilik preferensi, keinginan dan kebutuhan berbeda. Jika kamu ingin belajar cara membuat Twitter milikmu jadi mesin pengiklanan efektif, kamu harus terlebih dahulu mengetahui siapa target audiens mu. Saat kamu sudah mendapatkannya, kamu bisa mulai berpikir tentang alasan lain kenapa Twitter sangat hebat - Tweet viral. Ketika sebuah tweet jadi viral, ia akan diekspos jauh lebih banyak dan sering - ini bisa menjadi poin kunci dalam membangun rancangan bisnismu.
Siapa yang Bisa Mengikuti Kursus Ini?
Saya berpikir pertanyaan itu di sini seharusnya "siapa yang SEHARUSNYA mengikuti kursus ini?" Jika kita berbicara soal "BISA", maka jawaban saya akan jadi - siapa saja yang punya setidaknya sedikit ketertarikan dalam cara menggunakan Twitter untuk alternatif cara promosi yang lebih efektif. Tapi jika kamu bertanya siapa yang SEHARUSNYA mengikuti kursus ini, saya akan bilang bahwa kursus ini wajib untuk orang-orang yang sedang bersusah payah dengan rancangan bisnis mereka dan merasa mereka sedang mandeg atau stuck. Banyak orang tidak sadar kekuatan yang dimiliki oleh media sosial. Sebuah twit viral yang masuk trending topik untuk sehari saja atau tagar yang merubahmu dari pemilik bisnis yang kecil dan relatif tidak populer menjadi seorang figur public yang terkenal. Karena itulah kenapa sangat penting untuk tidak berharap pada keberuntungan dan menyelesaikannya dengan tanganmu sendiri. Kamu bisa melakukan demikian dengan mengikuti kursus ini dan belajar cara membuat Twitter mu menjadi alat pengiklanan yang mutakhir.
Syarat-Syarat Kursus
Karena siapa saja bisa mengikuti kursus ini, tidak ada syarat-syarat khusus dan spesifik yang harus kamu penuhi untuk mengikuti kursus ini. Hal yang bisa kamu lakukan sebelumnya, sebenarnya, menerapkan pengetahuan dasar cara membuat Twitter dengan membuat akun baru yang fresh dan siap digunakan. Verifikasi akun tersebut, mulai pengaturan awal dan buat akun itu siap digunakan - kamu akan butuh akun baru itu untuk menguasai cara menggunakan Twitter untuk marketing bisnismu!
Satu-satunya "syarat" lain adalah saya berpikir bahwa kamu harus menguasai bahasa Inggris, karena semua bagian kursus ini disajikan dalam bahasa Inggris. Namun, jika kamu membaca ini, saya tidak berpikir itu akan menjadi masalah. Jadi kapanpun kamu siap, terjun langsung ke kursus ini dan mulai belajar cara membuat Twitter milikmu viral dan masuk trending topik. Daftar di kursus ini sekarang!
Course consist of total 31m of content, in total.