Pengertian Token BDG: Bermula dari ICO BitDegree
Pengertian token BDG akan menjadi mudah bila kita membahasnya dari dan bersamaan dengan ICO penyedia berbagai kursus online ini. Tim kerja di balik BitDegree berhasil menarik lebih dari 12 ribu kontributor yang secara bersama-sama menggalang 32 ribu Ether (ETH) dengan cara menyajikan ide mereka kepada publik dan menyelenggarakan ICO BitDegree. Pada saat penulisan artikel ini, 32 ribu ETH bernilai sekitar 15 juta USD.
Platform tutorial dan kursus online bersertifikat ini membolehkan para kontributor untuk melakukan pra-pembelian (pembelian terlebih dulu) layanan-layanan BitDegree dalam bentuk pembelian token BitDegree - atau disebut juga dengan BDG (apakah pengertian token ini menjadi semakin mudah?). Selama ICO berlangsung, siapa pun dapat membeli token BitDegree dengan rasio 1 ETH: 10.000 BDG. ICO BitDegree dimulai pada tanggal 1 Desember 2017 dan berakhir pada tanggal 29 Desember 2017.
Catatan “Pengertian Token”: ICO berakhir ketika hard cap (jumlah maksimum) tercapai, dan semua Token BitDegree yang tersedia untuk umum terjual. Bagan di bawah ini menunjukkan bagaimana pengertian token BitDegree berdasarkan alokasinya.
Distribusi Token BitDegree
- Yayasan BitDegree: 66 juta (terkunci untuk 360 hari).
- Tabung beasiswa: 165 juta.
- Token yang tersedia untuk publik ketika peluncuran: 336,6 juta.
- Tim: 66 juta (terkunci untuk 720 hari).
- Penasehat / Mitra: 13,2 juta (terkunci untuk 160 hari).
- Hadiah: 13,2 juta.
Jumlah total token BitDegree: 660 juta.
Pengertian Token BitDegree
Untuk memahami sepenuhnya apa itu BitDegree, kita perlu pemahaman jelas tentang pengertian token BDG. Token BitDegree (BDG) adalah sebuah cryptocurrency atau mata uang kripto. Mata uang memiliki nilai dan aplikasi dunia nyata. Saat ini, token BitDegree dapat digunakan untuk membayar berbagai kursus online pada platform BitDegree serta membayar layanan mitra BitDegree. Misalnya, Hostinger.com saat ini menerima token BDG untuk layanan hosting web. Jadi, jika kamu membeli token BDG selama ICO BitDegree atau setelahnya dan membutuhkan layanan hosting web, kamu dapat menggunakan token kamu di Hostinger.
Lebih lanjut dalam pengertian token BDG, token ini perlu dibeli di platform pertukaran/bursa seperti HitBTC, Cobinhood, IDEX. Nantinya platform tutorial dan kursus online ini berencana untuk mengeluarkan beasiswa berbasis token dan memberikan penghargaan atau imbalan kepada siswa untuk belajar, yang berarti kamu akan dapat memperoleh token dan melanjutkan dengan pendidikan gratis atau mendapatkan kembali sebagian dari pembayaran kursus kamu yang sudah dilakukan dengan menyelesaikan kursus dengan sukses. Nah, sekarang kita sudah lebih jelas tentang pengertian token BDG sampai titik ini.
Apakah kamu ingin membeli token BitDegree? Ikuti panduan saya tentang Cara Membeli Token BitDegree dengan Ether!
Daya tarik utama kursus online bersertifikat BitDegree atas platform pendidikan lainnya adalah, kamu bukan hanya akan memiliki kesempatan untuk belajar secara gratis, namun kamu juga akan mendapatkan Token BitDegree selama proses pembelajaran juga. Bagaimana? Tambah jelas kan pengertian token BDG ini?
Utilitas Token BitDegree
Selanjutnya tentang pengertian token BDG dan jenisnya. Token BDG diklasifikasikan sebagai token 'Utilitas' (Utility). Ini berarti bahwa dengan memegang token BDG tidak berarti memegang saham di dalam perusahaan tersebut atau hak untuk memilih. Memegang token BDG tidak menghasilkan dividen juga. Tujuan dari token BitDegree adalah untuk menyediakan pembayaran mikro yang lebih mudah bagi para pelajar kursus online di platform ini karena mengirim token melalui kontrak pintar (smart contract) adalah lebih mudah, lebih cepat dan lebih murah daripada pembayaran manual menggunakan sistem perbankan yang ada.
Belum jelas tentang bagaimana cara kerja kontrak pintar? Baca panduan tentang kontrak pintar di sini!
Lalu, bagaimana pengertian token dan penggunaannya bagi para pelajar, guru, dan pengusaha?
Semua ini berpusat kepada penciptaan nilai secara bersama. Ketika semua anggota masyarakat bekerja sama dan saling menghargai satu sama lain atas upaya mereka dengan token BDG - dari situlah utilitas token berasal. Berikut beberapa pengertian token dan contoh penggunaannya:
- Para pelajar membayar kursus online dengan token BDG.
- Para pelajar membayar untuk sesi mentoring dan tutor dengan token BDG.
- Para pengusaha dan penyumbang dana akan mengeluarkan token beasiswa agar pelajar mempunyai insentif untuk mengambil kursus-kursus tertentu.
- Para pelajar akan mendapat token dalam kursus yang menyediakan beasiswa.
Salah satu aspek paling penting dari pengertian token BitDegree adalah bahwa ini membuat para pelajar merasa aman karena kontrak pintar yang menangani pembayarannya.
Singkatnya, kontrak pintar akan secara otomatis mengirimkan pembayaran kepada orang yang memenuhi kriteria tertentu, tanpa ada kesalahan manusia atau penundaan. Pelajar dapat yakin bahwa pembayaran akan mencapai mereka dengan aman dan optimal. Bayangkan kontrak pintar adalah seperti kode komputer yang beroperasi pada kondisi tertentu seperti ini:
JIKA Parjo menyelesaikan 5 pelajaran MAKA kirimkan Parjo 200 Token BDG.
BitDegree menggunakan Jaringan Ethereum. Berarti bahwa alih-alih menggunakan blockchain yang terpisah, BitDegree dibangun di atas blockchain Ethereum. Ini menjadikan BitDegree sebagai jenis token ERC-20.
Pengertian Token BitDegree: Kesimpulan
BitDegree sedang mencoba mengubah cara berlangsungnya pendidikan dan berkat ICO BitDegree mereka dapat mengeluarkan insentif belajar kepada siswa. Sekarang kamu memiliki pemahaman yang lebih baik tentang pengertian token BDG dan pendistribusiannya, serta tujuan keseluruhan platform ini dalam pendidikan. Mengikuti BitDegree ICO di tahun 2018 dan ke depannya memang sangat mendebarkan!
Lebih jauh dari pengertian token BDG, dari sini kita bisa melihat bahwa dengan perkembangan dan inovasi baru dalam bidang pendidikan, BitDegree ingin menciptakan platform global di mana setiap orang disambut untuk berbagi keterampilan mereka dan tumbuh bersama. Dengan platform, token dan produk lainnya yang terus bekerja, sekarang hanya tinggal peningkatan kualitas.
Revolusi pendidikan dipimpin oleh proyek-proyek seperti BitDegree, dan saya tidak sabar untuk melihat bagaimana semuanya berkembang! Bagaimana dengan kamu? Sudahkah kamu mendukung proyek selama periode ICO? Atau adakah yang kamu harapkan dari proyek ini di masa depan?
*Artikel ini diterjemahkan pada tahun 2020