Electroneum (ETN) adalah pendatang yang lumayan baru di dunia mata uang kripto (cryptocurrency). Jadi secara alami, topic menambang atau mining Electroneum juga masih baru. Electroneum ini sendiri dibuat pada tahun 2017 ketika tim yang berada di balik koin ini memulai ICO (Initial Coin Offering atau pengumpulan dana) untuk menggalang dana bagi membayar pengembangan projek ini. Hari ini, Electroneum merupakan mata uang digital terbesar ke-77 dengan kapitalisasi pasar sekitar $142 juta (Rp 2 triliun).
Ide dibuatnya Electroneum adalah untuk membuat mata uang kripto bisa digunakan oleh semua orang. Tim di balik projek ini telah membuat software yang sangat mudah digunakan dan membuatnya tersedia untuk banyak perangkat yang berbeda. Para pengguna smartphone dan komputer dapat menyetel software yang dibutuhkan untuk mining Electroneum dalam beberapa klik saja.
Walaupun memulai cara mining Electroneum merupakan sesuatu yang sangat mudah dan para pengguna tidak memerlukan hardware (perangkat keras) khusus, ini masih sedikit mengkhawatirkan - terutama kalau kamu bukan jenis orang yang teknikal! Itulah kenapa kita membuat panduan ringkas cara mining ETN ini.
Sepanjang panduan ini kami akan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut: Apa itu Electroneum? Bagaimana cara mining Electroneum? Software apa yang saya perlukan? Bagaimana cara memulainya? Berapa besar pendapatan yang saya bisa hasilkan dalam menjadi Electroneum miner (penambang Electroneum)?
Panduan ini akan berperan sebagai permulaan perjalananmu ke dalam cara mining Electroneum dan mungkin penambangan mata uang kripto secara umum. Ini karena Electroneum adalah salah satu mata uang digital yang paling mudah untuk ditambang.
Pada akhir panduan ini, kamu akan memahami: apa itu Electroneum, bagaimana memulai cara mining ETN di komputer biasa dan smartphone, dan apakah akan menguntungkan kalau kamu mining Electroneum sendiri.
Namun sebelum kita membahas inti dari artikel ini yaitu cara mining ETN, pertama kamu harus memahami apa itu Electroneum sebenarnya dan mengapa ia dibuat.
Jadi, mari kita mulai di mana semua cerita yang bagus bermula - dari awal!
Did you know?
Ingin menjadi lebih pintar & menambah penghasilan dengan crypto?
Berlangganan - Kami membuat video baru tentang penjelasan crypto setiap minggu!
ICO vs IDO vs IEO: Which One's the Best? (Easily Explained)
Daftar Isi
- 1. Apa Itu Electroneum (ETN)
- 1.1. Apa yang Membuat Electroneum Spesial?
- 2. Apa Itu Mining?
- 3. Apa Itu Mining Electroneum?
- 3.1. Imbalan Mining Electroneum dan Kesulitan Mining Electroneum
- 4. Beragam Cara untuk Mining Electroneum
- 4.1. Menambang Solo
- 4.2. Menambang sebagai Bagian dari Electroneum Mining Pool
- 5. Memulai Mining Electroneum
- 5.1. Mining Electroneum Menggunakan CPU
- 5.2. Penambangan melalui Ponsel
- 6. Apa yang Kamu Perlukan untuk Mulai Mining Electroneum?
- 7. Apakah Mining Electroneum Menguntungkan?
- 8. Apakah Mobile Mining Menguntungkan?
- 9. Kesimpulan
Apa Itu Electroneum (ETN)
Sebelum bergerak ke mining Electroneum, mari kita bahas dasar-dasarnya. Electroneum adalah sebuah mata uang kripto yang berdasarkan pada koin digital lain yang bernama Monero (XMR). Ini digunakan sebagai alat pembayaran dari satu orang ke orang yang lain. Hal terbaik (dan yang mungkin akan merubah dunia) mengenai mata uang digital seperti Electroneum, Monero dan secara khususnya Bitcoin, adalah tidak ada siapapun yang perlu untuk memberimu izin untuk menggunakannya. Yang kamu butuhkan hanyalah koneksi internet dan alamat dompet atau wallet address.
Penawaran Terakhir yang Aktif Saat Ini:
$30,000 IN REWARDS
Bybit Black Friday Deal
Use Bybit referral code 43654 & claim up to $30,000 in Black Friday welcome rewards. Sign-up to one of the biggest crypto exchanges now!
Seperti Monero, privasi atau kerahasiaan adalah bagian yang paling penting dalam projek Electroneum. Sisa jumlah tidak mungkin dapat dilihat dan tidak ada siapapun yang dapat melacak sebuah transaksi datang dari dompet mana. Ini memberikan Electroneum dan Monero sebuah kualitas yang tidak dimiliki Bitcoin - fungibilitas (dapat ditukar dengan barang yang sejenis).
Dalam Bitcoin, kita bisa melacak transaksi antara para pengguna. Ini berarti seorang pengguna bisa mengetahui kalau sejumlah Bitcoin terlibat dalam sebuah tindak kejahatan. Ini merupakan kualitas buruk yang dimiliki sebuah mata uang.
Sebagai contoh, kamu mungkin saja menerima sejumlah Bitcoin yang pernah digunakan seseorang untuk membeli obat-obatan terlarang atau barang-barang ilegal. Walaupun kamu menerima Bitcoin tersebut dari penjualan barang biasa yang dijual di OpenBazaar, ketika kamu ingin menggunakan Bitcoin tersebut di tempat lain, penerimanya dapat memutuskan untuk menolak transaksi ini. Walaupun kamu bukan orang yang melakukan tindak kejahatan tersebut, Bitcoinnya sudah dianggap “ternoda” karena sejarah penggunaannya.
Terima kasih atas fitur privasinya, karena ini membuat tidak mungkin untuk melihat darimana datangnya sejumlah Electroneum atau Monero. Ini artinya kedua mata uang tersebut dapat dikatakan fungible.
Apa yang Membuat Electroneum Spesial?
Electroneum berbeda dari Monero karena tim di baliknya berusaha untuk membuatnya dapat digunakan semudah mungkin. Ide utamanya adalah untuk membuat mata uang kripto menjadi semudah mengunduh sebuah aplikasi ke dalam komputer atau ponsel pintarmu.
Saat ini, bisa menjadi sulit untuk memiliki beberapa mata uang kripto. Ini artinya banyak orang yang ingin terjun ke dalam dunia kripto kehilangan minatnya karena banyaknya langkah yang harus dilalui. Para pengguna pemula tidak selalu mau, atau bisa, untuk memverifikasi identitas mereka dengan mengirim dokumen sensitif kepada orang atau perusahaan tak dikenal secara online.
Ditambah lagi, banyak orang di negara-negara berkembang tidak dapat mendaftar di exchange atau pertukaran karena mereka tidak mempunyai identitas apapun atau rekening bank untuk membeli mata uang kripto di exchange tersebut.
Kemudian, biayanya. Layanan exchange seperti Coinbase mengenakan biaya yang besar untuk membeli mata uang kripto. Ini membuat semakin tidak mungkin bagi para pengguna yang kurang mampu untuk membeli mata uang digital. Ini sangat disayangkan, karena mata uang digital dapat memberikan pengaruh yang sangat besar di negara-negara tersebut.
Banyak orang di negara-negara itu tidak mempunyai rekening bank, masyarakatnya memiliki smartphone. Jadi, tim di balik Electroneum berusaha keras untuk membuat dan mengembangkan aplikasi yang sesuai digunakan untuk mining ETN, dan juga untuk mengirim dan menerima Electroneum.
Apa Itu Mining?
Sebelum saya memulai panduan lengkap mining Electroneum, pertama kamu juga perlu tahu apa itu penambangan atau mining cryptocurrency sebenarnya.
Mining (menambang/penambangan) adalah proses verifikasi transaksi antara pengguna-pengguna cryptocurrency. Daripada menggunakan otoritas tunggal untuk mengecek transaksi (seperti halnya bank), semua anggota jaringan (yang juga disebut node) mengecek bahwa tidak ada pengguna lain yang menggunakan koin yang sama dua kali atau mencurangi sistemnya dengan cara lain.
Untuk mengerjakan pekerjaan ini, para penambang diberi imbalan koin. Koin ini berasal dari imbalan blok (selebihnya mengenai ini akan dibahas nanti) dan biaya yang termasuk di dalam transaksi tersebut. Kenyataan bahwa para penambang mendapat uang atas pekerjaan menambang adalah penting untuk mencegah para node untuk bergabung dan menyerang jaringannya. Karena lebih masuk akal dan menguntungkan secara ekonomi untuk mengikuti aturan daripada mencurangi jaringannya.
Apa Itu Mining Electroneum?
Hal yang spesial mengenai mining Electroneum adalah betapa mudahnya untuk dilakukan. Kecuali kalau kamu adalah seorang coder (pembuat koding), kalau kamu melakukan pencarian Google mengenai hampir setiap penambangan mata uang kripto, dalam sekejap saja kamu mungkin akan kebingungan dengan instruksi cara-caranya.
Tim Electroneum ingin untuk merubah ini. Mereka ingin membuat sebuah mata uang kripto yang dapat ditambang oleh siapapun sehingga semuanya bisa menjadi Electroneum miner. Ini akan menggiring kepada jaringan yang lebih terdesentralisasi dan lebih kebal dari serangan jaringan.
Electroneum menggunakan kode penambangan anti-ASIC. Ini, contohnya, membuatnya berbeda dari Bitcoin. Dalam Bitcoin, para pengguna bisa menggunakan hardware yang dirancang secara khusus yang dinamakan ASIC. Chip ASIC berharga sangat mahal. Ini membuat tidak mungkin bagi para pengguna yang berpotensi untuk menggunakan Bitcoin untuk menggunakan node mereka sendiri bagi menambang mata uang tersebut.
Terima kasih atas cara Electroneum telah didesain, bahkan smartphone bisa dipakai untuk mining ETN. Mungkin penghasilan Electroneum miner per harinya hanyalah beberapa ribu Rupiah, namun ketika kamu memikirkan bagaimana banyak orang di dunia ini hidup dengan hanya tiga puluh ribu Rupiah per hari, ini membuat perubahan yang besar.
Catatan: ASIC adalah singkatan dari Application Specific Integrated Circuit. Ia adalah chip komputer yang didesain secara khusus untuk satu tujuan. Dalam hal ini, untuk menambang mata uang kripto.
Imbalan Mining Electroneum dan Kesulitan Mining Electroneum
Seperti yang sudah disebutkan, para penambang mata uang kripto mendapat imbalan dari memverifikasi transaksi, yang merupakan gabungan dari biaya transaksinya dan juga imbalan yang ditentukan kodenya itu sendiri.
Imbalan mining Electroneum diberi kepada penambang (atau kolam penambangan) yang menyelesaikan permasalahan komputasi yang rumit. Kalau imbalan atau hadiah ini dimenangkan oleh sebuah kolam, maka imbalan tersebut dibagi sama rata untuk para anggota kolam. Seiring dengan banyaknya penambang yang mencoba untuk menyelesaikan permasalahan yang rumit ini, persaingan akan semakin ketat. Ini berarti semakin sulit untuk setiap penambang untuk berhasil dalam penambangan.
Imbalan penambangan saat ini untuk Electroneum adalah 6.413,56 ETN , yaitu sama dengan $136 (Rp 1.941.740) menurut harga hari ini.
Setiap pengguna dapat memenangi hadiah ini. Akan tetapi, semakin banyak daya komputasi (hash rate) yang dimiliki penambang, semakin besar peluang untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Maka dari itu, Electroneum mining pool (kolam penambangan Electroneum) merupakan pilihan yang bagus bagi para pengguna yang menambang dengan perangkat yang belum begitu canggih.
Kolam penambangan menyelesaikan permasalahan dengan kerja sama para anggota penambang di dalamnya dan tidak mengira node individu yang menyelesaikannya. Kalau satu anggota yang menyelesaikannya, yang lain juga mendapat bagian dari imbalan tersebut. Jumlah daya komputasi yang dikontribusikan ke dalam kolam menentukan seberapa besar bagian imbalan setiap penambang.
Beragam Cara untuk Mining Electroneum
Ada dua cara utama untuk mining Electroneum. Para pengguna dapat memutuskan apakah mereka ingin mining ETN sendiri (menambang solo/ solo mining) ataukah menambang sebagai bagian dari sebuah Electroneum mining pool. Saya akan membahas keuntungan dari setiap pilihan tersebut di bawah.
Menambang Solo
Mining Electroneum secara solo hanya sesuai untuk mereka yang memiliki perangkat dengan daya komputasi tinggi. Untuk Electroneum, ini berarti mereka yang memiliki kartu grafis spesifik dalam komputernya (GPU - Graphics Processing Unit).
Keuntungan dari menjadi seorang Electroneum miner solo adalah kamu tidak perlu untuk membayar biaya kepada kolam apapun dan tidak ada orang tengah. Butir yang kedua adalah penting karena Electroneum mining pool ada yang pernah diretas di masa lalu.
Sedangkan, kekurangan dari menjadi penambang Electroneum solo adalah waktu menunggu untuk memenangkan sebuah imbalan. Dapat memakan waktu yang sama untuk mendapat penghasilan ketikan menjadi Electroneum miner solo!
Kamu dapat menganggapnya sebagai bekerja untuk mendapatkan komisi. Sebagai sales penjual mobil misalnya, kamu mungkin saja bekerja selama berhari-hari tanpa menghasilkan satupun penjualan. Ketika kamu akhirnya berhasil membuat penjualan, itulah hari gajian yang besar, namun waktu menunggunya ini yang membuat sebagian orang tidak tahan. Penambang solo dapat bekerja menyelesaikan permasalahan untuk waktu yang lama tanpa menghasilkan apa-apa. Namun mereka tetap mendapat sebuah imbalan ketika berhasil menyelesaikannya!
Menambang sebagai Bagian dari Electroneum Mining Pool
Untuk sebagian besar pengguna, mining Electroneum sebagai bagian dari Electroneum mining pool merupakan pilihan terbaik. Ini memberikan mereka imbalan yang konsisten dan membolehkan mereka untuk menambang mata uang kripto tanpa harus menggunakan hardware khusus.
Cara kerja kolam penambangan adalah seperti ini - kamu menggabungkan daya komputasimu dengan para penambang yang lain dan kamu mendapat imbalan dengan jumlah % Electroneum yang setara dengan besar daya komputasi yang kamu kontribusikan ke dalam kolam. Jadi, kalau kamu menyediakan 10% daya ke Electroneum mining pool, kamu akan menerima % dari imbalannya. Sederhana!
Memulai Mining Electroneum
Panduan langkah demi langkah di bawah telah disiapkan untuk menjelaskan cara mining Electroneum untuk para pengguna yang belum pernah menambang mata uang kripto sebelumnya. Cara ini memang bukan yang paling menguntungkan, namun cara ini akan memberikan permulaan yang bagus bagi mengenalkan orang-orang kepada mining Electroneum. Sayangnya, untuk saat ini panduan mudah ini hanya sesuai bagi para pengguna Windows.
Did you know?
Ingin menjadi lebih pintar & menambah penghasilan dengan crypto?
Berlangganan - Kami membuat video baru tentang penjelasan crypto setiap minggu!
What is Aurora in Crypto? NEAR Protocol Token Explained (ANIMATED)
Mining Electroneum Menggunakan CPU
Pertama, kamu perlu dompet yang aman agar kamu bisa menyimpan Electroneum mu ketika kamu memulai proses mining Electroneum.
Di bawah ini saya telah menjelaskan cara membuat dompet offline yang aman. Dompet yang lebih fungsional (tapi kurang aman) juga bisa dibuat dengan mendaftar Electroneum di website mereka. Ini melibatkan memberikan banyak informasi mengenai dirimu kepada perusahaan tersebut dan sebagian pengguna tidak merasa nyaman dengan ini.
Membuat Dompet Offline
Di bawah ini adalah panduan ringkas untuk membuat sebuah dompet offline. Langkah-langkah keamanan tambahan dapat ditemukan di sini. Mereka menyebut dengan dompet offline Bitcoin, bukan Electroneum, namun dasar keduanya sama saja.
- Pergi ke bagian downloads di website Electroneum.
- Klik “browser version” atau “download ZIP”. Kalau kamu menggunakan browser version (versi browser/peramban web), kamu harus pastikan bahwa kamu menggunakan Google Chrome. Untuk peragaan di bawah, saya akan menggunakan versi browser. Untuk keamanan yang lebih, langkah-langkah mulai dari sini harus dilakukan secara offline atau idealnya dengan komputer yang belum pernah online.
- Baca disclaimer (pernyataan penyangkalan) mengenai private key atau kunci pribadi di halaman selanjutnya. Setelah kamu memahami tentang pentingnya menyimpan kunci pengeluaran pribadimu secara rahasia, kamu bisa mengklik “Let’s Get Started” (Ayo Mulai).
- Gerakkan mouse kamu secara acak di layar selanjutnya. Langkah ini adalah untuk menghasilkan set kunci yang benar-benar acak.
- Selanjutnya, baca peringatan mengenai pentingnya menyimpan dompet yang sudah dicetak secara aman. Setelah kamu mengerti isi halamannya, klik “Save Wallet as PDF” (Simpan dompet dalam PDF).
- Buka PDF nya dan cetak atau print set kunci tersebut. Untuk dompet yang lebih aman, putus koneksi internet dari printermu. Lebih baik lagi, gunakan printer tanpa memory atau koneksi nirkabel (wireless).
Menginstal Software Mining Pool Pemula (Beginner’s Pool Mining Software)
Sekarang kamu sudah mempunyai tempat untuk Electroneum hasil penambangan nanti, waktunya untuk menginstal software penambangannya.
- Pergi ke bagian downloads di website Electroneum lagi.
- Klik “download windows miner” (unduh penambang windows).
- Setelah kamu mengunduh softwarenya, kamu mungkin menemukan bahwa Chrome atau software anti-virus komputer mencegahmu dari membuka software ini. Kalau ini terjadi, matikan anti-virusmu dan pergi ke menu penyetelan (settings) Chrome. Di sana, klik opsi selanjutnya (advanced options) dan matikan atau disable opsi untuk “protect you from dangerous sites” (melindungimu dari situs berbahaya). Mulai lagi (restart) proses pengunduhan dan kamu akan menemukan bahwa Chrome sekarang membolehkan kamu untuk membuka file “.exe”-nya.
- Ketika kamu membuka software Electroneum Pool Miner (Penambang Kolam Electroneum) nya, kamu akan melihat menu instalasi standar. Ikuti panduan yang muncul pada layar untuk menambah aplikasi tersebut ke komputermu.
- Buka Electroneum Pool Miner dan masukkan alamat dompet ETN mu. Kamu juga perlu untuk mengetik angka di bawah kotak jumlah thread. Untuk ini, kamu perlu mengetahui berapa core yang dimiliki prosesormu.
- Selanjutnya, kamu harus memasukkan URL Electroneum mining pool yang akan kamu gunakan. Untuk sekarang, kami anjurkan EasyHash. Nnati, kamu dapat mencoba kolam yang lain. Daftar lengkap kolam penambangn Electroneum dan biaya yang dikenakan dapat dilihat di sini.
- Gunakan format ini di kotak URL: stratum+tcp://[URL]:[port] – kamu harus mengganti [URL] dan [port]. Kalau kamu menggunakan CPU dengan spesifikasi rendah, gunakan “stratum+tcp://etn.easyhash.io:3630”. Sedangkan, untuk CPU berspesifikasi tinggi, gunakan “stratum+tcp://etn.easyhash.io:3631”
- Setelah semua detail sudah dipenuhi, klik “start mining” (mulai menambang).
Selesai! Mudah, kan?
- Biaya trading sangat rendah
- Fungsionalitas luar biasa
- Aplikasi trading seluler
- Biaya trading yang sangat kompetitif
- Aplikasi seluler yang intuitif
- Tersedia hingga 100X leverage
- Platform bursa kripto yang sangat terkenal
- Lebih dari 900 crypto tersedia untuk trading
- Tersedia berbagai jenis trading
- Tersedia lebih dari 900 jenis kripto
- Keamanan kuat
- Biaya penarikan rendah
- Aman dan andal
- Biaya rendah
- Menarima banyak mata uang fiat
- Tempat bursa crypto terkemuka
- Menerima beberapa mata uang fiat
- Biaya trading yang relatif rendah
Penambangan melalui Ponsel
Seperti yang disebutkan sebelumnya, kamu juga bisa mining Electroneum menggunakan ponsel genggam. Fitur ini sangat baru dan untuk sekarang hanya tersedia di perangkat Android. Untuk menginstal aplikasinya dan mendaftar sebagai pengguna, ikuti langkah-langkah di bawah:
- Kunjungi Google Play Store
- Cari Electroneum
- Klik “Unduh”, lalu ketika telah selesai klik “install”.
- Daftar untuk sebuah akun dengan mengunjungi my.electroneum.com dan isi informasi yang diminta
- Verifikasi alamat emailmu dengan membuka inboxmu dan mengklik tautan yang dikirim.
- Sediakan nomor telefon ponsel kamu. Electroneum akan mengirim sebuah kode ke nomor ini. Ini mencegah orang-orang untuk membuat banyak akun. Ketika sudah diterima, masukkan kodenya ke dalam box di dalam halaman registrasi.
- Sediakan alamat email alternatif ke mana detail restorasi dapat dikirim kalau kamu kehilangan kode PIN untuk akunmu.
- Masukkan kode PIN yang kamu pasti ingat. Kamu akan memerlukan ini setiap kali kamu membuka aplikasinya atau ketika mengirim transaksi.
- Terakhir, pergi ke inbox email dan klik tautan di dalam email yang dikirim kepadamu. Ini mengkonfirmasi bahwa kamu sudah menerima email pemulihan PIN. Sekarang kamu bisa log masuk ke aplikasinya.
Sederhana, kan? Ada sedikit lagi dan kamu selesai!
Yang kamu lakukan untuk memulai mining Electroneum adalah pergi ke bawah ke kotak yang bertulis “start mining” (mulai menambang) dan klik. Mudah, kan?
Apa yang Kamu Perlukan untuk Mulai Mining Electroneum?
Software
Kita sudah melihat di atas software dasar yang kamu akan perlukan untuk mulai mining Electroneum menggunakan mesin Windows dan sebuah CPU. Kalau kamu ingin untuk menambang dengan GPU atau dengan sistem operasi lain, prosesnya agak berbeda. Namun, untungnya, semua software adalah gratis, dan diurutkan di website Electroneumnya sendiri. Terdapat juga instruksi yang bagus mengenai cara menggunakan software-software tersebut.
Hardware
Ketika mning Electroneum, jumlah ETN yang bisa kamu tambang bergantung kepada jenis hardware yang kamu gunakan. Jelas, telepon Android mana saja bisa digunakan, begitu juga dengan CPU dan GPU. Ada berbagai macam Electroneum miner!
CPU jauh lebih murah dari GPU, dan performa mereka juga jauh lebih rendah. Saya urutkan beberapa CPU dan statistiknya di bawah:
Catatan: Semakin tinggi hash rate, semakin bagus. Ini meningkatkan peluangmu untuk menerima imbalan penambangan.
Harga - $140 (Rp 1.998.850)
Hash Rate- 500 H/s
Harga - $300 - 400 (Rp 4.283.250 - 5.711.000)
Hash Rate- 575 H/s
Nah, bandingkan ini dengan GPU tangguh yang lebih mahal dari Nvidia dan Sapphire:
Harga - $400 - 500 (Rp 5.711.000 - 7.138.750)
Hash Rate- 505 H/s
Harga - $550 - 650 (Rp 7.852.625 - 9.280.375)
Hash Rate- 600 H/s
Sapphire Radeon RX 480 NITRO+:
Harga -$300 Rp 4.283.250
Hash Rate – 600 H/s
Apakah Mining Electroneum Menguntungkan?
Keuntungan mining Electroneum bergantung kepada beberapa faktor. Saya menulisnya di bawah untuk memberimu gambaran apakah ini akan menguntungkan buatmu:
- Hash rate: Semakin canggih hardware kamu, semakin menguntungkan penambanganmu nanti.
- Pemakaian listrik: Perangkat yang menggunakan listrik yang lebih kecil akan membawa keuntungan lebih besar.
- Biaya per KWh: Kalau kamu tinggal di tempat dengan listrik yang murah, kamu akan mempunyai peluang yang lebih besar untuk mendapatkan keuntungan.
- Harga hardwarenya: Kalau kamu menghabiskan $600 untuk sebuah penambang GPU, akan mengambil waktu yang lebih lama untuk balik modal, lalu kemudian menghasilkan laba.
Kamu dapat membuat tes konfigurasi hardware yang berbeda-beda menggunakan kalkulator keuntungan mining online. Ini salah satu contohnya kalau kamu ingin lihat - WhatToMine!
Apakah Mobile Mining Menguntungkan?
Karena ponsel secara umum jauh lebih kurang kecanggihannya dibandingkan CPU dan pastinya GPU, sepertinya sedikit kemungkinan kamu akan menghasilkan laba penambangan yang signifikan.Electroneum menggunakan ponsel genggam. Akan tetapi, karena platform Electroneum mempunyai target negara-negara berkembang, mobile mining dapat menjadi bukti bahwa inilah cara yang bagus untuk menghemat uang dari membeli perangkat mobile dan menggunakannya.
Kesimpulan
Dari membaca panduan mining Electroneum ini, kamu sudah mempunyai gambaran jelas mengenai apa itu Electroneum dan cara kerja mining Electroneum. Kamu tahu cara membuat dompet yang aman, cara membuat mining rig (set penambangan) Windows yang sederhana, cara menggunakan software versi mobile, dan bagaimana cara menghitung berapa perkiraan keuntungan yang akan didapat.
Dengan semua pengetahuan tersebut, bagaimana menurutmu tentang mining Electroneum? Apakah ini merupakan cara yang bagus untuk mengenalkan ide tentang mata uang kripto kepada lebih banyak orang? Kami ingin mendengar pendapatmu!
Konten yang dipublikasikan di situs web ini tidak bertujuan untuk memberikan segala jenis nasihat keuangan, investasi, perdagangan, atau bentuk lain apa pun. BitDegree.org tidak mendukung atau menyarankan Anda membeli, menjual, atau menahan segala jenis cryptocurrency. Sebelum membuat keputusan investasi keuangan, konsultasikan dengan penasihat keuangan Anda.