Jika Anda sedang mencari cryptocurrency exchange terbaik, Anda mungkin tahu bahwa terdapat banyak opsi berbeda yang bisa Anda temukan di internet. Coinbase, Binance, Kraken, Bittrex… wajar jika jumlah opsi yang ada terkadang membuat kita kewalahan!
Di situasi seperti itu, yang Anda butuhkan adalah ulasan objektif dan mendalam mengenai daftar exchange crypto terbaik (dalam artikel ini sendiri ada 7 opsi). Kami senang bisa menghadirkan panduan tersebut di artikel ini!
Pada akhirnya, exchange mana pun yang dibahas, tidak akan lengkap jika kita tidak membahas kriteria penilaiannya juga, bukan? Untuk memastikan rekan-rekan pembaca memiliki pemahaman yang sama, saya akan memberikan ringkasan mengenai aspek-aspek utama dalam menentukan exchange atau broker crypto terbaik untuk membeli cryptocurrency.
Adapun daftar platform crypto exchange yang kita akan bahas adalah sebagai berikut:
- Coinbase (terbaik secara keseluruhan)
- Simplex (terbaik untuk proses transaksi melalui kartu kredit/debit)
- Binance (biaya yang sangat rendah)
- Kraken (jumlah koin kripto yang variatif)
- Bittrex (tingkat keamanan yang tinggi)
- Cex.io (sangat mudah digunakan)
- Coinmama (dukungan pelanggan yang bagus)
Opsi tambahan:
- Bitstamp (reputasi yang solid)
Berikut adalah Penawaran Binance Terbaik yang Saya Temukan:
CLAIM $600 BONUS
Exclusive $600 Binance Offer
Don't miss this limited-time deal that's only available for our readers. Follow the Binance referral code link & receive up to $600 in rewards and bonuses!
Cryptocurrency Exchange Terbaik: Kriteria Penilaian
Seperti yang disebutkan di bagian awal artikel ini, untuk menentukan objektivitas di balik label cryptocurrency exchange terbaik, penting bagi kita untuk memahami kriteria penilaian yang digunakan.
Dengan kata lain, sebelum Anda langsung mendaftarkan diri di platform crypto exchange, Anda perlu tahu lebih dalam mengenai fitur keamanan, riwayat pembobolan terdahulu (jika ada), harga, pilihan koin, dan sebagainya.
Aspek-aspek di atas termasuk ke dalam beberapa hal yang paling penting untuk diperhatikan ketika memilih cryptocurrency exchange. Masalah keamanan saya rasa sudah jelas – jika exchange tidak memiliki fitur-fitur keamanan utama, exchange tersebut tidak layak untuk dipertimbangkan.
Beberapa exchange/bursa menawarkan lebih dari sekadar fitur-fitur keamanan dasar – contohnya adalah 2FA (otentikasi dua faktor), atau penggunaan kode PIN kustom.
Anda pun pastinya ingin crypto exchange yang mudah digunakan. Artinya, platform perlu memastikan proses registrasi dan verifikasi yang cepat, namun yang lebih penting dari itu adalah antarmukanya (UI). Proses-proses seperti perdagangan dan pembelian koin kripto perlu berjalan dengan lancar dan mudah untuk dilalui. Akses terhadap wallet dan pengaturan keamanan pun sama pentingnya!
Selain itu, tidak peduli apakah Anda sedang mencari daftar 10 atau 3 crypto exchange teratas, ketersediaan koin merupakan fitur lain yang perlu diperhatikan. Jika sebuah exchange hanya mendukung 2 atau 3 koin, tak perlu susah payah melirik fitur-fitur lain di dalamnya, Anda lebih baik mencari opsi yang lain.
Nah, berhubung kita sudah membahas tentang kriteria penilaian dengan cukup detail, mari kita langsung masuk ke bagian inti dari artikel exchange crypto terbaik ini!