🎁 Airdrop Gratis Season 7 SUDAH HADIR - Jawab Pertanyaan Seru untuk Menghasilkan Hadiah Prize Pool Senilai US$30K GABUNG SEKARANG!
Istilah Kripto:  Huruf M
diperbarui: Feb 25, 2025

Apa itu Mining Farm?

Mining Farm Pengertian:
Mining Farm - adalah tempat yang memungkinkan suatu kelompok untuk bisa mining bersama-sama.
sedang
2 menit

Airdrop Gratis Season 7 SUDAH HADIR! Jawab pertanyaan seru atau kerjakan tugas sederhana untuk menangin hadiah dari prize pool BitDegree senilai US$30K. Gabung Sekarang ! 🔥

Ayo cari tahu arti Mining Farm, definisi dalam kripto, apa itu Mining Farm, dan semua fakta detailnya.

Sebelum kita membahas istilahnya, yuk kita cari tahu bagaimana holder kripto mendapatkan aset digital mereka. Ada berbagai opsi untuk mendapatkan aset kripto. Cara yang paling populer yaitu dengan membelinya, atau berpartisipasi dalam proses mining, yield farming, atau staking, dan lainnya. Secara umum, mayoritas trader mengumpulkan kripto dengan cara mining.

Untuk memahami istilah mining, ayo kita lihat Bitcoin sebagai contoh. Saat menambang Bitcoin, miner bisa memvalidasi transaksi dengan cara menambahkan blok sehingga transaksi tersebut bisa ditambahkan ke blockchain. Untuk memvalidasi transaksi semacam itu, kamu perlu komputer, koneksi internet, dan program perangkat lunak blockchain. Aktivitas ini bisa menjadi usaha yang mahal jika kamu ingin mendapatkan keuntungan besar.

Nah, di sini group mining dibutuhkan fungsionalitasnya. Group mining bisa didefinisikan sebagai ruang di mana kelompok bisa melakukan proses mining secara bersama-sama. Solusi mining ini menawarkan banyak keuntungan seperti menggunakan lebih sedikit sumber daya seperti listrik atau ruang kerja. Biasanya, akan ada lebih dari satu orang yang melakukan mining di mining farm.

Pada intinya, mining farm adalah area yang dirancang secara khusus untuk group mining kripto. Area tersebut bisa berupa ruangan, ruang bawah tanah, atau bahkan gudang. Mining farm adalah semacam mining pool di mana miner berada di ruang yang sama. Ruang-ruang ini biasanya dilengkapi dengan catu daya yang sangat besar dan alat pemeliharaan tambahan seperti AC dan kipas angin untuk menjaga agar suhu peralatan tetap rendah. Jika kamu tinggal di suatu tempat dengan suhu rendah, kamu bisa menghemat banyak uang untuk biaya konsumsi energi terkait mining kripto.

Kamu juga harus menginvestasikan sejumlah uang yang layak untuk mulai melakukan mining farm, memeliharanya, dan mengembangkannya sesuai kebutuhan.