🎁 Airdrop Gratis Season 7 SUDAH HADIR - Jawab Pertanyaan Seru untuk Menghasilkan Hadiah Prize Pool Senilai US$30K GABUNG SEKARANG!
Istilah Kripto:  Huruf M
diperbarui: Feb 25, 2025

Apa itu Multi-Party Computation (MPC)?

Multi-Party Computation (MPC) Pengertian:
Multi-Party Computation (MPC) - adalah metode penelitian khusus yang memungkinkan untuk menjaga anonimitas data.
mudah
2 menit

Airdrop Gratis Season 7 SUDAH HADIR! Jawab pertanyaan seru atau kerjakan tugas sederhana untuk menangin hadiah dari prize pool BitDegree senilai US$30K. Gabung Sekarang ! 🔥

Ayo cari tahu arti Multi-Party Computation (MPC), definisi dalam kripto, apa itu Multi-Party Computation (MPC), dan semua fakta detailnya.

Multi-Party Computation (MPC) adalah metode penelitian di kriptografi yang memungkinkan untuk melakukan kompilasi data beberapa pihak dan menghitungnya dengan tetap menjaga anonimitas data masing-masing peserta.

MPC memungkinkan analisis bersama terhadap data-data spesifik dan tetap menjaga agar data tersebut tetap terjaga kerahasiannya.

Ketika dihubungkan ke sektor kripto, MPC diterapkan di dalam jaringan blockchain sebagai sarana untuk menjaga data pribadi dan sensitif setiap peserta agar tetap tersembunyi saat pengguna berhasil menyelesaikan transaksi.

Yuk, kita bahas contohnya. Ketika stakeholder ingin mengetahui gaji rata-rata di suatu perusahaan, MPC adalah salah satu metode yang paling optimal untuk menghitungnya. Dengan menggunakan perhitungan multi pihak, perusahaan dapat mempertahankan gaji pribadi masing-masing pihak.

MPC menggunakan metode pembagian rahasia tambahan, yaitu dengan membagi rahasia tertentu menjadi beberapa bagian dan kemudian membagikan bagian tersebut kepada sekelompok peserta.

MPC juga digunakan di dalam kriptografi dan enkripsi kunci publik.

Misalnya, DeFi memungkinkan banyak pihak untuk mendistribusikan dan mengelola fragmen kunci publik. Ini adalah cara untuk menambahkan lapisan keamanan.

Di dalam metode MPC, kunci yang disebutkan juga akan dibagi. Tapi, setiap fragmen kunci harus eksis agar bisa diberikan akses.

Transaksi kripto bisa diverifikasi oleh masing-masing pihak yang menghasilkan tanda tangan digital dengan menggunakan kunci privat. Setelah ditetapkan bahwa masing-masing pihak dari grup MPC sudah tergolong resmi, setiap peserta akan diberikan salah satu generated signature untuk menjamin bahwa operasi tersebut aman.