Apa yang Dimaksud Dengan kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi?
Ayo cari tahu arti Kapitalisasi Pasar yang Sepenuhnya Terdilusi, definisi dalam crypto, apa yang Dimaksud Dengan kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi, dan semua fakta detailnya.
Kapitalisasi pasar dan kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi sangat berbeda. Kapitalisasi pasar (market cap) adalah suatu nilai total aset kripto di pasaran. Sedangkan kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi (fully dilluted market cap) adalah nilai total aset kripto tertentu, yang dihitung jika semua token proyek telah didistribusikan.
kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi ditentukan dengan harga suatu aset saat ini dikali pasokan maksimumnya yang beredar di pasaran. Sedangkan, kapitalisasi pasar dihitung dengan mengalikan pasokan yang beredar saat ini dengan harga aset saat ini.
Kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi biasanya mengabaikan potensi penurunan harga, dan mengasumsikan di masa depan akan meningkat secara proporsional dengan pasokan yang beredar. Oleh karena itu, kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi belum tentu akurat mengenai harga aset di masa depan.
Makanya trader tidak boleh hanya mengandalkan kapitalisasi pasar yang sepenuhnya terdilusi, saat mengambil keputusan mengenai investasi masa depan. Karena harga token bisa turun jika pasokan lebih besar daripada permintaannya, dan bisa menyebabkan inflasi.