🚨 Waktunya Hampir Habis: Amankan Tempatmu di Lucky Draw & Klaim Rewardnya! MULAI SEKARANG
Belajar dan dapatkan hadiah yang sesungguhnya

Belajar dan dapatkan hadiah yang sesungguhnya

Kumpulkan Bit, naikkan level Degree kamu dan dapatkan hadiah menarik!

Baru
Kursus Video
Kursus Video
Penghentian
Kembangkan karier kamu dengan belajar lewat kursus video online. Telusuri petualangan belajar kamu yang penuh tantangan!
Istilah Crypto:  Huruf R
Jun 19, 2023 |
diperbarui Apr 08, 2024

Apa itu Ring Miner?

Ring Miners Pengertian:
Ring Miner - mengelola order ring dan mengkonfirmasi penyelesaian setiap pertukaran di dalam program Loopring Ethereum.
sedang
3 menit

Ayo cari tahu arti Ring Miner, definisi dalam crypto, apa itu Ring Miner, dan semua fakta detailnya.

Ring Miner bekerja di program Loopring Ethereum dan bertanggung jawab untuk memastikan bahwa setiap pertukaran berhasil diselesaikan.

Sebelum kita menyelami istilah tersebut, mari kita definisikan apa yang dimaksud dengan Loopring. Intinya, Loopring adalah lapisan pertukaran dan pembayaran berdasarkan mekanisme konsensus yang dijalankan di Ethereum. Loopring tidak melibatkan order book tradisional atau mekanisme pembuat pasar otomatis (AMM) yang umumnya mengontrol liquidity pool. Loopring juga berbeda dari bursa terdesentralisasi (DEX) lainnya karena Loopring menawarkan ring order.

Agar Loopring berfungsi dengan baik, kehadiran peserta yang dapat memastikan pesanan bisa diselesaikan dengan sukses sangatlah penting.

Di sinilah fungsi ring miner dibutuhkan. Miner ini memenuhi pesanan sebelum pesanan tersebut dibatalkan atau diselesaikan. Loopring merekrut ring miner dari sekumpulan peserta jaringan. Umumnya, mereka menerima kompensasi (biaya layanan) dalam bentuk token asli Loopring (LRC).

Mengapa ring miner melakukan ini? Ring miner menjalankan peran ini dan mengisi pesanan untuk mendapatkan hadiah tertentu. Ring miner dapat memilih satu dari dua jenis hadiah yang disediakan:

  • Biaya layanan dalam bentuk token asli Loopring (LRC). Jumlah maksimum token yang dapat diterima oleh ring miner bergantung pada pengguna yang melakukan pemesanan. Pengguna tersebut dapat menentukan jumlah pasti token asli yang akan diterimanya;
  • Split margin. Pengguna yang telah melakukan pemesanan dapat menentukan berapa banyak margin yang dapat diklaim.

Hadiah tersebut dimaksudkan sebagai insentif untuk layanan yang disediakan oleh ring miner. Dengan cara ini, ring miner dapat mencari penawaran tarif yang paling menguntungkan untuk mendapatkan hadiah terbaik. Selain itu, sistem insentif ini memastikan bahwa penggunanya juga dapat menerima nilai terbaik untuk aset digital yang mereka tukarkan. Oleh karena itu, hadiah ini cukup menguntungkan untuk Loopring.

Saat ring miner menyelesaikan pesanan ring, kontrak pintar akan menjalankannya. Ketika kontrak pintar dapat memenuhi pesanan di kedua sisi transaksi, kontrak pintar akan mengirim transfer secara langsung ke dompet pengguna.

Ring-matching dapat diimplementasikan dengan menggunakan ring order. Ring-matching menghubungkan beberapa pesanan secara bersamaan sehingga dapat menyelesaikan sejumlah trading yang melibatkan sejumlah pengguna di waktu yang sama.

Perhatikan contoh berikut untuk memahami cara kerja ring miner. Bayangkan ada tiga trader yang ingin melakukan pemesanan di Loopring: Budi, Saiful, dan Komeng. Budi ingin menukar 4 HNT dengan 12 ADA, Saiful ingin menukar 30 VET dengan 3 OMG, sementara Komeng ingin mendapatkan 30 ADA dengan menukar 60 VET. Di sini, peran ring miner dibutuhkan. Ring miner menggunakan sistem ring-matching untuk menggabungkan semua pesanan ini menjadi satu pesanan ring saja. Satu-satunya pesanan yang dapat dipenuhi adalah milik Budi. Pesanan yang lain ditangani oleh sistem order sharing Loopring. Artinya, sisa pesanan akan disaring ke dalam ring order lain sampai setiap pesanan yang tidak lengkap bisa digabungkan dengan pesanan yang lengkap.

Setelah program kontrak pintar berhasil mengkonfirmasi urutan ring, setiap peserta dari pesanan tersebut akan mendapatkan aset virtual yang mereka inginkan.